Baksos AMM Slinga 1444 H

0
687

Alhamdulillah, puji syukur atas segala nikmat dari Allah swt kepada kita hamba Nya yang senantiasa taat dengan segala perintah dan larangan Nya. Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurahkan kepada Nabi kita Muhammad saw, semoga kita selalu bisa meneladani perbuatan beliau sehingga kita termasuk umatnya yang mendapat syafaat darinya nanti di yaumil akhir. Aamiin.

Seperti biasanya, setiap bulan Ramadhan Angkatan Muda Muhammadiyah (Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul ‘Aisyiyah dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah) membuat program berbagi kepada warga yang kurang mampu dengan tema Bakti Sosial Paket Ramadhan. Untuk tahun ini, Ramadhan 1444 alhamdulillah menginjak tahun yang ke 6. Insyaallah akan menjadi program rutin yang akan dijalankan setiap tahunnya.

Pada tahun sebelumnya terkumpul 299 paket yang disebarkan ke seluruh penjuru di wilayah Muhammadiyah Cabang Slinga yang meliputi Ranting Muhammadiyah Randegan, Karanggandul, Kalikajar dan Kembaran Wetan. Pada tahun ini jumlahnya meningkat. Terbagi 319 paket, sehingga mampu menjangkau lebih banyak kaum dhu’afa.

Sebenarnya panitia sempet ketar-ketir karena waktu terus berjalan, namun belum ada tanda-tanda pergerakan donasi yang signifikan. Cerita Allah begitu indah, pekan terakhir jelang penutupan, Allah menggerakkan hati para donator yang kemudian secara berduyun-duyun menyisihkan Sebagian hartanya untuk kegiatan Baksos AMM ini. Mulai dari uang, ada pula yang barang. Ada yang satu paket, dua bahkan ada yang 30 paket. Selain itu kami juga melibatkan Amal Usaha Muhammadiyah di Cabang dan Ranting Se PCM Slinga. Sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan dapat melebihi target panitia, yaitu 200 paket.

Atas nama panitia, kami mengucapkan terimakasih dan jazakumullah khoiron wa barokallohu fiikum untuk semua donatur yang tidak dapat disebutkan satu persatu. Insyaallah, balasan yang terbaik dari Sang Maha Pemberi Rizki baik di dunia maupun di akhirat kelak. Aamin.

Artikulli paraprakMufourga Mengadakan Buka bersama
Artikulli tjetërPPMTQ Daarussalaam Slinga Menjadi Tempat Baksos DPC PATELKI Kabupaten Purbalingga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini